Thursday, December 11, 2014

Ayah Bunda | Minat Baca Anak | Februari, 2010


Sebagai penulis, sejak kapan Dee mengenalkan bacaan kepada anak? (khususnya Keenan, yang sudah jauh lebih besar dari Atisha). Dan bagaimana penerimaan Keenan terhadap hal ini?

Saya membiasakan suasana membaca dulu, jadi terlepas Keenan mengerti atau tidak, saya membuat rutinitas membaca buku cerita sebelum tidur, dan itu menjadi sebuah asosiasi “kebersamaan” bagi Keenan. Saya memulainya dari Keenan umur 1 tahun. Di samping itu, saya memang sudah mengajarkan Keenan membaca dari umur 1 tahun menggunakan flash card.

Buku/bacaan apa yang pertama kali Dee kenalkan kepada anak-anak?

Buku-buku cerita yang edukatif. Saya banyak menggunakan buku-buku produksi Tiga Raksa.  

Apa ide Dee untuk menumbuhkan minat baca pada anak-anak?

Membuat membaca dan suasana membaca menjadi kegiatan yang nyaman dan menenteramkan. Membuat sudut buku di mana buku-buku mudah untuk mereka raih dan mereka lihat kapan saja.

Apakah Dee dan Reza menciptakan satu rutinitas khusus untuk membaca dalam keluarga?

Biasanya setiap malam sebelum tidur.

Jenis bacaan seperti apa yang Dee/Reza/Keenan suka? Mengapa? Dan apa buku favorit Dee sekeluarga?

Kalau buku sih saya perkenalkan yang sesuai dengan umurnya saja. Waktu Keenan lebih kecil, bukunya lebih sederhana, teksnya sedikit. Ketika dia sudah lebih besar (4-5 tahun) bukunya juga sudah lebih kompleks. Ceritanya mulai panjang, gambarnya juga lebih kaya. Favorit kami adalah serial Winnie The Witch.

Apakah Dee berencana menerbitkan novel lagi setelah Perahu Kertas? Dan apakah mbak tertarik untuk menulis buku anak-anak?

Setelah Perahu Kertas, pe-er saya masih banyak, antara lain menamatkan serial Supernova. Jadi proyek menulis saya masih banyak. Menuliskan buku anak-anak adalah cita-cita besar saya, tapi sepertinya baru akan dilaksanakan setelah pe-er fiksinya (dan non-fiksi) selesai semua dulu.

Menurut Dee, bagaimana bacaan anak-anak yang sudah ada sekarang ini? Apakah sudah cukup memberikan apa yang seharusnya diketahui oleh anak-anak?

Menurut saya, bacaan anak-anak sudah sangat banyak, beragam dan bagus-bagus. Isinya juga informatif. Dan yang lebih menarik lagi, sudah banyak ilustrator-ilustrator lokal yang karyanya juga tak kalah dibandingkan ilustrator luar. Produksi bukunya, kualitas cetakan, dsb, juga nggak kalah.