Wednesday, December 17, 2014

Portal Berita KabarIndo | Industri Kreatif | Januari, 2010 | by Arul Arista


Apa ada korelasi imajinasi merangkai kata dari untaian kalimat prosa dengan kreativitas?

Menurut saya, imajinasi adalah sumbernya, kreativitas adalah mesinnya, jadi keduanya berkorelasi. 

Memulai kalimat inspiring dari sisi apa?

Dari pesan dasarnya dulu, apa yang sesungguhnya ingin kita sampaikan.

Apakah fakta atau cerita-cerita orang menarik dijadikan karya sastra?

Sebuah karya memang selalu merupakan gabungan dari imajinasi dan fakta, yang bisa berupa cerita/pengalaman orang, atau pun cerita/pengalaman kita sendiri. Setidaknya itu yang selama ini saya lakukan.

Supernova bisa didaulat sebagai produk industri kreatif?

Tentu saja. 

Hal apa saja yang menarik dari industri kreatif?

Karena pekerjaan saya memang ada di bidang kreatif, bagi saya segalanya tentang industri kreatif jadi menarik.

Indonesia 2010 sedang meniti era Komputasi Sosial. Jejaring Sosial seperti FB dan Twitter ibarat jamur di musim hujan, ada pendapat? 

Sudah saatnya. Sebagai salah satu negara berpenduduk terbanyak di dunia, Indonesia punya potensi besar untuk memiliki jejaring sosial yang signifikan.

Apa asyiknya dengan aktivitas update status dan Twitter?

Bisa berkomunikasi langsung dengan pembaca/penggemar karya, bisa brainstorming secara virtual dengan orang-orang yang kompeten, dan bisa terhibur dengan interaksi yang terjadi.
 
Cinta menurut Dee, apa? 

Cinta, bagi saya, pada dasarnya adalah energi. Energi yang menggerakkan segalanya.